Menu

Mode Gelap

Bisnis · 18 Mei 2024 13:18 WITA ·

Telan Anggaran Rp 25 Miliar, Proyek Vatulemo di Palu Diperkirakan Rampung Juni 2024

badge-check

Redaksi


 Lapangan Vatulemo Palu. Foto: Dok. Istimewa/PP Perbesar

Lapangan Vatulemo Palu. Foto: Dok. Istimewa/PP

Proyek pembangunan di kawasan Vatulemo, Jalan Balai Kota Timur, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah, ditargetkan selesai pada bulan Juni 2024. Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, menyatakan bahwa proyek ini mencakup berbagai tahap pekerjaan dan dipersiapkan untuk menyambut acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).

“Untuk lapangan Vatulemo ini, kita harapkan, karena ada beberapa tahap pekerjaannya, untuk persiapan MTQ, kita harapkan InsyaAllah, fasilitas atau wilayah yang akan dipergunakan untuk MTQ, InsyaAllah di bulan Juni sudah rampung,” ujar Wali Kota Palu Hadianto Rasyid, dalam sebuah unggahan di media sosial, Sabtu 18 Mei 2024.

Hadianto mengatakan proyek Vatulemo ini memiliki anggaran total sekitar Rp 25 miliar. Anggaran tersebut mencakup berbagai pembangunan, mulai dari halaman kantor Wali Kota, gedung UKM yang terdiri dari 4 lantai, pusat galeri dan oleh-oleh Kota Palu, serta berbagai fasilitas pendukung lainnya.

“Total anggaran sekitar 25 miliar ya, untuk semua, mulai dari halaman kantor Wali Kota, pembangunan, 4 lantai untuk gedung UKM, pusat galeri, oleh-oleh Kota Palu, kemudian sarana fasilitas yang lain, dan lain-lain sekitar itu,” jelas Hadianto Rasyid.

Selain itu, Vatulemo juga akan dilengkapi dengan pusat jajanan yang sudah disiapkan. Kawasan ini juga dioptimalkan untuk berbagai kegiatan masyarakat, termasuk sebagai sarana olahraga.

“Ini adalah sarana untuk masyarakat. Jadi pemanfaatannya akan lebih besar dibandingkan sebelumnya, karena ruangannya lebih dioptimalkan,” tambah Wali Kota Palu.

Estimasi kapasitas tampungan kawasan Vatulemo juga meningkat. Meskipun belum dihitung secara rinci, diperkirakan kawasan ini mampu menampung sekitar 3 ribu hingga 4 ribu orang. Kapasitas ini memungkinkan untuk penyelenggaraan acara besar seperti salat Idul Fitri dan Idul Adha.

“Kalau kawasan jadinya belum dihitung dengan baik, berapa, tapi kalau cuma 3-4 ribu orang dapat. Kalau misalnya kita laksanakan salat Idul Fitri, Idul Adha,” ungkap Hadianto.

Untuk acara MTQ, Hadianto mengatakan, diperkirakan jumlah peserta yang akan hadir sekitar kurang dari 2 ribu orang. Namun, total peserta dari berbagai daerah bisa saja lebih banyak.

“Kalau jumlah peserta kan rata-rata misalnya, ya paling sekitar kurang dari 2 ribu, kira-kira. Tapi kalau dengan pengunjung yang lain, saya tidak tahu,” jelasnya.

Wali Kota Hadianto berharap agar kawasan Vatulemo bisa cepat digunakan dan dimanfaatkan oleh masyarakat. Ia menekankan pentingnya menjaga fasilitas ini agar tetap bersih dan terawat.

“Harapan saya bahwa lapangan Vatulemo ini bisa cepat selesai, dan kemudian sesuai harapan kita semua, bisa dimanfaatkan cepat masyarakat, dan bisa menjadi salah satu fasilitas yang representatif di Kota Palu. Saya berharap ini dimiliki kita semua, yang harus kita jaga semua, karena ini adalah salah satu fasilitas yang cukup besar, yang dimiliki oleh masyarakat Kota Palu,” tutupnya. *(Tim)

Ikuti Berita PaluPoso di Google News

Artikel ini telah dibaca 210 kali

Baca Lainnya

Indonesia-Tajikistan Perkuat Sinergi Industri, Sambut Peluang Baru di Tengah Dinamika Global

24 November 2024 - 21:42 WITA

Ribuan Pendukung Erwin Burase-Abdul Sahid Padati Kampanye Akbar di Tinombo

22 November 2024 - 19:56 WITA

Komeng Kunjungi Palu, Ini Agendanya

16 November 2024 - 17:02 WITA

komeng kunjungi palu

Danlanal Palu Pimpin Upacara Terima Tamtama Remaja

14 November 2024 - 21:30 WITA

TNI AL Palu

Relawan Peduli Quran Nusantara Bawa Cahaya Al-Quran ke Kampung Bajo

14 November 2024 - 15:54 WITA

Relawan Peduli Quran Nusantara salurkan Al-Qur'an dan alat salat di Desa Torasiaje, Dusun Sengkang, Kecamatan Popayato, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo.

Survei Litbang Kompas, Pilkada Donggala 2024: Pasangan VEGATA Unggul Jauh dari Paslon Lainnya

12 November 2024 - 17:38 WITA

pilkada donggala
Trending di News