Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, menyambut langsung kedatangan Duta Besar (Dubes) Ceko untuk Indonesia, Jaroslav Doleček, di Bandara Mutiara SIS Al-Jufri, Palu, Kamis, 24 April 2025. Lawatan ini menjadi bagian dari agenda diplomatik sekaligus penjajakan kerja sama strategis antara Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Tengah dan Pemerintah Ceko, mencakup sektor energi, pendidikan, hingga investasi.
Kepulangan Anwar Hafid dari Jakarta usai bertemu dengan manajemen Pertamina guna membahas penambahan kuota BBM dan LPG untuk wilayah Sulteng langsung diikuti agenda penyambutan Dubes Ceko.
Gubernur menyebut kunjungan ini sebagai langkah awal memperluas jejaring kerja sama internasional.
“Ini momentum penting untuk mendorong kemitraan konkret, khususnya dalam pengembangan energi terbarukan, pendidikan vokasi, serta transfer teknologi industri,” ujar Anwar Hafid.
Wakil Gubernur Sulteng Reny A. Lamadjido turut hadir dalam penyambutan. Keduanya menyampaikan apresiasi atas atensi pemerintah Ceko terhadap potensi Sulawesi Tengah. **(Adv)