Menu

Mode Gelap

News · 6 Mar 2023 18:40 WITA ·

BPBJ Kota Palu Gelar Bimtek Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah

badge-check

Redaksi


 BPBJ Kota Palu Gelar Bimtek Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah. Foto : Humas Pemkot Palu Perbesar

BPBJ Kota Palu Gelar Bimtek Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah. Foto : Humas Pemkot Palu

Badan Pengadaan Barang Jasa (BPBJ) Kota Palu menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) sebagai meningkatkan transaksi melalui e-katalog, serta meningkatkan penggunaan produk dalam negeri dan produk usaha mikro dan kewajiban berbelanja atas belanja APBD.

Bertempat di ruang rapat Bantaya, Jl Balai Kota, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulteng, Senin 6 Maret 2023.

Sekretaris Daerah Kota Palu Irmayanti Pettalolo mengatakan, Bimtek ini merupakan program rutin tahunan yang dilaksanakan oleh BPBJ Kota Palu, selain itu juga sebagai upaya mengimplementasikan Instruksi Presiden nomor 2 tahun 2022.

Bimtek ini ditujukan kepada PPK dan pejabat pengadaan di lingkup pemerintah Kota Palu, serta para mitra pelaku usaha. Adapun bimtek tersebut, dipandu dan dinarasumberi oleh Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Tengah dan KPP Pratama Palu,” ujar Irmayanti Pettalolo.

Dengan adanya Bimtek tersebut, Irmayanti Pettalolo mengharapkan, agar kiranya Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) serta transaksi E-Katalog dapat terus meningkat.

Pasalnya, dengan adanya transaksi e-Katalog dapat menjadi langka untuk meningkatkan kerjasama dengan mitra kerja lokal yang memiliki kompetensi.

“kita berharap bahwa TKDN terus meningkat di kota Palu, juga dengan transaksi E-Katalog perlu ditingkatkan,” imbuhnya.

Sambung Irmayanti Pettalolo, setiap pejabat pengadaan agar dapat memperhatikan tanggung jawab dalam setiap melaksanakan program-program dan kegiatan, agar tetap sesuai dengan koridor dan ketentuan yang berlaku.

“Apapun program dan kegiatan yang kita laksanakan harus kita pertanggung jawabkan, pastikan semua proses berjlan dengan ketentuan dan peraturan yang ada,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 21 kali

Baca Lainnya

Di Panggung Debat, Nur Dg Rahmatu Puji Erwin-Sahid

9 April 2025 - 17:37 WITA

Sekda Zulfinasran Hadiri Debat Terbuka PSU Pilkada Parimo 2025

9 April 2025 - 13:11 WITA

Mantan Gubernur Sulteng Antar Mendiang Situr Wijaya ke Peristirahatan Terakhir

6 April 2025 - 17:34 WITA

Mantan Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola, bersama keluarga almarhum Situr Wijaya dan rekan-rekan wartawan menggelar doa bersama di lokasi pemakaman di Desa Bangga, Dolo Selatan, Sigi, Minggu (6/4/2025).

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Knalpot Mobil di Palu Kurang dari 24 Jam

6 April 2025 - 16:59 WITA

Kepala Subbidang Penmas Polda Sulteng, AKBP Sugeng Lestari

Antisipasi Kerawanan PSU, 2.456 Personel Gabungan Disiagakan di Parimo

6 April 2025 - 16:39 WITA

Polda Sulteng Kerahkan 2 Kompi Brimob Amankan PSU Pilkada Banggai

4 April 2025 - 20:23 WITA

Trending di News