Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah Erwin Burase menerima kedatangan sejumlah tokoh masyarakat Parigi Moutong (Parimo) di kediamannya, Senin, 10 April 2023.
Sejumlah tokoh masyarakat dari Kelurahan Bantaya, Kabupaten Parimo tersebut, dalam rangka untuk menyampaikan aspirasi terkait jembatan dan infrastruktur lainnya.
“Benar, sejumlah tokoh masyarakat datang untuk menyampaikan aspirasi. Ada 2 aspirasi yang disampaikan terkait jembatan dan masjid,” kata Erwin Burase dihubungi media ini, Jumat, 14 April 2023.
Anggota DPRD dari Fraksi Golkar itu menyampaikan akan menindaklanjuti aspirasi masyarakat tersebut.
“Insyaallah, kita tindaklanjuti. Diupayakan tahun ini bisa terealisasi di anggaran perubahan,” ujar Haji Erwin Burase.
Diketahui, warga Bantaya mengeluhkan sejumlah jembatan kecil yang ada di daerah itu karena mengkhawatirkan untuk dilalui kendaran roda empat.
Selain itu, kedatangan warga yang dipelopori oleh pengurus Lamahu Kabupaten Parigi Moutong tersebut, juga meminta untuk dibantu dalam proses pembangunan masjid Al Mulk di Pesisir Pantai, Kelurahan Bantaya.