Menu

Mode Gelap

News · 11 Apr 2023 12:00 WITA ·

Gempa M 4,0 Guncang Morowali, Begini Kata BMKG

badge-check

Redaksi


 Ilustrasi seismograf gempa bumi. Foto: Getty Images Perbesar

Ilustrasi seismograf gempa bumi. Foto: Getty Images

Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 4,0 menguncang wilayah Bahonsuai, Kabupaten Morowali pada pukul 01.29 Wita, Selasa 11 April 2023.

Hasil analisis BMKG menunjukkan, gempa bumi ini terletak pada koordinat 2.26 LS – 121.75 BT atau tepatnya berlokasi di darat, 5 km arah tenggara Bahonsuai pada kedalaman 5 km.

Kepala Stasiun Geofisika Palu Sujabar mengatakan, jika memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa bumi yang terjadi merupakan gempa bumi dangkal akibat aktivitas  sesar lokal setempat.

“Berdasarkan laporan masyarakat, gempabumi ini dirasakan III-IV MMI di Witaponda, Bumi Raya (Dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela/pintu berderik dan dinding berbunyi); III MMI di Umbele (Bungku Selatan) (Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu),” ungkapnya.

Sujabar menyebut, selang satu jam kemudian, gempa bumi kembali terjadi pada pukul 02:21 Wita, dan hasil monitoring BMKG  menunjukkan sudah terjadi 3 kali aktivitas gempabumi susulan (aftershock).

Namun Sujabar menegaskan, gempa bumi yang terjadi di Morowali itu tidak berpotensi tsunami.

“Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” imbuh Sujabar.

Artikel ini telah dibaca 20 kali

Baca Lainnya

Di Panggung Debat, Nur Dg Rahmatu Puji Erwin-Sahid

9 April 2025 - 17:37 WITA

Sekda Zulfinasran Hadiri Debat Terbuka PSU Pilkada Parimo 2025

9 April 2025 - 13:11 WITA

Mantan Gubernur Sulteng Antar Mendiang Situr Wijaya ke Peristirahatan Terakhir

6 April 2025 - 17:34 WITA

Mantan Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola, bersama keluarga almarhum Situr Wijaya dan rekan-rekan wartawan menggelar doa bersama di lokasi pemakaman di Desa Bangga, Dolo Selatan, Sigi, Minggu (6/4/2025).

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Knalpot Mobil di Palu Kurang dari 24 Jam

6 April 2025 - 16:59 WITA

Kepala Subbidang Penmas Polda Sulteng, AKBP Sugeng Lestari

Antisipasi Kerawanan PSU, 2.456 Personel Gabungan Disiagakan di Parimo

6 April 2025 - 16:39 WITA

Polda Sulteng Kerahkan 2 Kompi Brimob Amankan PSU Pilkada Banggai

4 April 2025 - 20:23 WITA

Trending di News