Menu

Mode Gelap

News · 21 Mar 2023 16:59 WITA ·

Ketua DPRD Sulteng Nilam Sari Lawira Ajak Seluruh Pihak Wujudkan Pemilu Damai

badge-check

Redaksi


 Ketua DPRD Sulteng Nilam Sari Lawira. Foto: Humas DPRD Sulteng Perbesar

Ketua DPRD Sulteng Nilam Sari Lawira. Foto: Humas DPRD Sulteng

Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah Nilam Sari Lawira mengajak semua pihak untuk mewujudkan pemilu damai tahun 2024.

Hal ini dikatakannya saat menjadi narasumber pada kegiatan sosialisasi pencegahan Politik Identitas Bagi Pemuka Agama, yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Umat Beragama, bertempat di Hotel Best Westrn Senin 20 Maret 2023.

Menurut istri Ahmad Ali itu pemilu damai baru akan terwujud apabila melibatkan semua pemangku kepentingan.

Olehnya Nilam Sari lawira mengatakan, dibutuhkan sinergitas dan kerjasama semua elemen.

“Sehingga perlunya konsep penta-helix atau multipihak, dimana unsur pemerintah, akademisi, badan atau pelaku usaha, masyarakat atau komunitas, dan media bersatu untuk mewujudkan pemilu damai di tahun 2024,” ungkap Nilam Sari Lawira.

Pada kegiatan sosialisasi itu, Nilam Sari Lawira berkesempatan membawakan materi mengenai peran legislatif dalam mewujudkan pemilu damai di Sulteng.

Diawal pemaparanya, Ketua DPW Nasdem Sulteng itu menjelaskan, pemilu adalah sarana kedaulatan rakyat untuk memilih anggota DPRD, DPR, DPD, Presiden dan Wakil Presiden yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil yang berdasakarna pada Pancasila dan UUD 1945.

“Regulasi pemilu serentak 2024 berdasarkan Pasal 22 E UUD 1945, UU Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilu Pasal 167 dan PKPU Nomor 8 Tahun 2019 sebagaiman diubah dengan PKPU Nomor 4 Tahun 2021 Tentang Tata Kerja KPU, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota,” terang Nilam Sari Lawira.

Selanjutnya, Nilam Sari Lawira mengatakan, bahwa syarat pemilu damai yaitu pertama mempunyai nilai-nilai demokrasi yang menjadi acuan, adanya pencegahan dan penindakan pelanggaran pemilu secara profesional.

“Masyarakat bijak memilah dan mencerna informasi dan terakhir adanya institusi sosial politik yang mendorong demokrasi,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 11 kali

Baca Lainnya

Indonesia-Tajikistan Perkuat Sinergi Industri, Sambut Peluang Baru di Tengah Dinamika Global

24 November 2024 - 21:42 WITA

Ribuan Pendukung Erwin Burase-Abdul Sahid Padati Kampanye Akbar di Tinombo

22 November 2024 - 19:56 WITA

Komeng Kunjungi Palu, Ini Agendanya

16 November 2024 - 17:02 WITA

komeng kunjungi palu

Danlanal Palu Pimpin Upacara Terima Tamtama Remaja

14 November 2024 - 21:30 WITA

TNI AL Palu

Relawan Peduli Quran Nusantara Bawa Cahaya Al-Quran ke Kampung Bajo

14 November 2024 - 15:54 WITA

Relawan Peduli Quran Nusantara salurkan Al-Qur'an dan alat salat di Desa Torasiaje, Dusun Sengkang, Kecamatan Popayato, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo.

Survei Litbang Kompas, Pilkada Donggala 2024: Pasangan VEGATA Unggul Jauh dari Paslon Lainnya

12 November 2024 - 17:38 WITA

pilkada donggala
Trending di News