Menu

Mode Gelap

News · 10 Apr 2022 19:36 WITA ·

Pemuda Pancasila di Palu Bagi-bagi Takjil

badge-check

Redaksi


 Pemuda Pancasila di Palu Bagi-bagi Takjil Perbesar

Pengurus Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Mantikulore, membagikan ratusan takjil gratis di Jalan Tombolotutu, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Minggu, 10 April 2021 sore.

Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Mantikulore, Moh. Saladyn, mengatakan, kegiatan ini perdana digelar di bulan Ramadan 1443 Hijriah.

“Ini perdana di Ramadan 2022. Kita sasar masyarakat dan pengendara,” kata Saladyn.

Ia mengatakan, takjil gratis menyasar para pengendara dan warga setempat yang sedang melaksanakan puasa.

Ketua Pemuda Pancasila Mantikulore, menambahkan, usai membagikan 300 takjil gratis, pihaknya bersama warga setempat mengikuti tauziah dalam bentuk Kultum (kuliah tujuh menit) dan salat Magrib berjamaah.

Saladyn juga berharap, kegiatan berbagi takjil seperti ini dapat diikuti oleh elemen masyarakat lainnya.

“Semoga kegiatan ini dapat diikuti oleh masyarakat lain,” harapnya.

Seorang warga yang menerima takjil PAC Pemuda Pancasila Mantikulore, Rahmat (25), mengatakan, kegiatan bagi- bagi takjil sangat membantu. Terlebih bagi pengendara yang harus berbuka di jalan.

“Sangat membantu, apalagi pengendara yang harus buka di jalan dapat terbantu dengan takjil yang dibagikan. Semoga kegiatan ini bisa berlanjutlah,” ujar Rahmat. ** (Ayu)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

Baca Lainnya

Polda Sulteng Kerahkan 2 Kompi Brimob Amankan PSU Pilkada Banggai

4 April 2025 - 20:23 WITA

Hasil Survei Terbaru, Erwin-Sahid Unggul Jauh di PSU Parimo

4 April 2025 - 13:17 WITA

Meneladani Keberanian Guru Tua

1 April 2025 - 13:40 WITA

Bagantang, Tradisi Zakat Orang Banggai

30 Maret 2025 - 21:22 WITA

Tradisi zakat warga: berbagi berkah di tengah kehangatan desa, mempererat silaturahmi dan kepedulian antar sesama.

Pemuda Palu Gelar Aksi Dukung Revisi UU TNI

30 Maret 2025 - 00:11 WITA

Sejumlah massa menggelar aksi simpatik di jalan untuk menyuarakan dukungan terhadap RUU TNI. Sementara itu, pengendara motor tetap melintas, mencerminkan dinamika antara aspirasi publik dan aktivitas sehari-hari.

Longki Djanggola Instruksikan Kader Gerindra Menangkan Erwin-Sahid

29 Maret 2025 - 03:43 WITA

Trending di News